Wednesday, June 8, 2016

Lab 26 MikroTik - Wireless Encryption

Assalamu'alaikum

Selamat pagi, salam pagi, salam sejahtera untuk kita yang beraktifitas hari ini. Khususnya untuk diri pribadi. Sudah lama tidak memegang kendali blog ini, dan pada akhirnya hari ini bertepatan dengan hari kegabutan yang sedang melanda hehe dan mumpung belum ada kerjaan yang bisa saya lakukan akhirnya saya ingin memajukan blog ini sekali lagi dan lagi. 

Hari ini saya ingin mengatakan kepada anda, materi yang ingin saya sampaikan adalah bekaitan dengan ilmu gaib apalagi kalau bukan wireless, mantap gan. Lanjut, karena sebelum-sebelumnya saya sudah mengepos tentang superlab wireless (yang rencananya sih pengen dihapus tapi sayang). Kali ini saya ingin mengajarkan kepada anda materi tentang wireless encripsi

Note : Pastikan anda sudah mengenal wireless dasar ya, materi bisa dilihat disini - Konsep koneksi dan konfigurasi wireless

Wireless Enkripsi

Dalam wireless juga ada pengekripsian. Hal ini berguna untuk keamanan diwireless sendiri. Didalam lab wireless encryption ini kita juga bisa membuat authentifikasi untuk login ke akses point mikrotik yang sudah kita setting. Selain itu dilab ini kita juga bisa tau bagaimana cara untuk login ke akses point yang dipasang authentifikasi. Untuk itu tetap saksikan lab ini dengan seksama.

Lanjut, untuk pertama-tama kita ingin membuat authentifikasi pada akses point kita. Caranya adalah dengan menambahkan rule pada tab security profiles di menu wireless. Tambahkan rule namenya adalah nama untuk dipasang pada interface wlan nanti. Pada tiga kotak dibawah adalah authenfikasi type, unicast cipher dan group cipher.

Metode WPA/PSK

Untuk authentifikasi tipe adalah tipe yang akan digunakan untuk login, unicast chipper dan group cipher adalah tipe enkripsi saya tidak begitu paham tentang enkripsi. Kali ini kita coba tipe authentifikasi yang WPA PSK (baik itu yang versi 1 atau 2). Authentifikasi ini yang paling sering kita jumpai. Saat kita menceklist tipe tersebut, maka kita akan bisa mengisi password yang nantinya digunakan untuk login ke akses point kita.




Setelah rule dibuat kita apply dan ok. Pindah ke tab interface klik pada wlan1 dan pada wlan1 kita jadikan mode sebagai akses point dengan ssid (terserah). Dan pada tab security profiles, gunakan nama dari security profiles yang sebelumnya kita buat.


Maka saat hendak login ke jaringan akses point tersebut dari client, akan ada metode login mode WPA PSK. Hal ini membuktikan bahwa tipe authentifikasi mode wpa psk hanya dimintai password saat ingin login.

Metode WPA/EAP

Bagaimana dengan tipe authentifikasi WPA EAP? Penasaran? Oke ini dia, tipe ini memang jarang digunakan tapi alangkah baiknya anda mengetahuinya. Pertama-tama ubah tipe authentifikasi “password” tadi menjadi WPA EAP. Dan pada interface wlan1 juga harus tersetting security profilnya dengan nama password tersebut.


Maka saat login, tipe authentifikasi yang kita buat tersebut seperti meminta user dan password agar dapat terhubung.

Wireless Client Akses

Lanjut lagi, jika ada pertanyaan begini. Berarti dengan security profiles, kita bisa login ke akses point yang menggunakan password? Jawabannya ya, jika ada salah satu akses point yang menyediakan jaringan dan kita tau passwordnya, pada mikrotik kita juga bisa login ke jaringan tersebut. Berikut topolognya.



Cara mengkoneksikannya, pertama setting password yang akses point gunakan. Misal password akses point “123456789” maka setting pada security profilenya dengan password tersebut dengan menggunakan tipe authentifikasi WPA PSK. 



Selanjutnya koneksikan si router kearah akses point. Jika sudah, pasti router belum terkoneksi ke akses point. Hal ini diakibatkan akses point yang menggunakan password untuk dapat terhubung. Langsung saja masukan security profile pada station di interface wlan1 tersebut. Dengan begini si router akan dapat terkoneksi ke akses point.


Demikianlah sedikit penjelasan tentang wireless encryption semoga dapat membantu dan dapat anda pahami. Sekian dari saya, jangan sungkan tuk datang kembali. Terima kasih

2 comments:

  1. Terimakasih atas tutornya mas, sangat membantu

    kebetulan dari kemarin cari cara tentang konek RB433 mode station ke AP yang berpassword, dan ga ketemu

    Nah ternyata disini ada solusinya, siip dah

    ReplyDelete

Kenal Saya

Follow My Twitter

Profil



Nama saya Alfa Farhan Syarief, web ini ada berdasarkan nama saya sendiri. Saya sendiri masih duduk tingkat SMK. Lebih lengkapnya saya masih bersekolah di SMKN 1

More »

Blog Archive

Recent Comment