Monday, May 18, 2015

Management CentOS 1 : Repositori Di CentOS


Selamat datang kembali di web yang sederhana ini. Seperti biasa, hari ini saya ingin membagikan beberapa ilmu yang sudah saya dapatkan. Kali ini kita akan membahas tentang management dasar dari sistem CentOS. Management yang akan kita bahas adalah management Repository dan Management Network. Management direktori dan user tidak dibahas karena managementnya tidak jauh berbeda dari linux debian. 

Login Ke Sistem CentOS

Langsung saja, sesuai judul kita akan membahas Management Repositori. Seperti yang kita tau, repositori adalah metode untuk memperbarui sistem. Semakin baru sistemnya semakin bagus perkembangannya. Letak direktori dari repository CentOS terdapat di direktori yum.repos.d di direktori etc. Sebelum itu, untuk login ke sistem CentOS kita bisa menggunakan login sebagai root dengan password dikosongkan.

Direktori Repositori

Setelah itu, untuk masuk ke direktori repositori gunakan perintah cd. Repositori berada di direktori /etc/yum.repos.d. Setelah itu cek isi dari didalam direktori tersebut.


Terlihat diatas, isi dari direktorinya adalah file yang menggunakan ekstensi .repo yang berarti file tersebut adalah file khusus repositori. Karena kali ini kita akan merepositori menggunakan cd/iso yang sudah disediakan, maka ke empat direktori yang ditandai kita ubah namanya terlebih dahulu. 

Kita ubah saja menjadi file yang berekstensi backup. Kita bisa menggunakan perintah mv untuk merubah nama sebuah file. 
yum.repos.d]# mv CentOS-Base.repo CentOS-Base.repo.backup
yum.repos.d]# mv CentOS-Debuginfo.repo CentOS-Debuginfo.repo.backup   
yum.repos.d]# mv CentOS-fasttrack.repo CentOS-fasttrack.repo.backup 
yum.repos.d]# mv CentOS-Vault.repo CentOS-Vault.repo.backup
Jika sudah maka isi direktori yum.repos.d akan menjadi seperti dibawah ini.


Keterangan : file CentOS-Media.repo tidak usah dirubah namanya karena file tersebut merupakan cara untuk memperbarui sistem menggunakan cd/iso.

Membuat Direktori Khusus Untuk Repositori Media 

Kita membutuhkan direktori yang nantinya akan dijadikan tempat mounting repositori dari CD atau ISO. Buat saja direktori dvdrepo di direktori root. Gunakan perintah mkdir untuk membuat sebuah direktori.
# mkdir /dvdrepo
Setelah direktori untuk mounting sudah dibuat, kita izinkan akses untuk mountingnya terlebih dahulu. Pada file CentOS-Media.repo lah tempat untuk mengizinkan akses mounting ke CD/ISO. Gunakan text editor vi untuk mengedit file tersebut.
yum.repos.d]# vi CentOS-Media.repo
Setelah itu, masukan file dvdrepo tadi pada baris [c6-media] dan jangan lupa untuk memberikan angka satu (0=mati, 1=hidup) pada baris gpgcheck dan enabled seperti gambar dibawah ini.


Untuk menyimpan konfigurasi text editor, pertama klik esc lalu gunakan perintah :wq yang berarti w adalah write (menyimpan settingan) dan q adalah quit (keluar dari text editor).

Mounting Direktori Dengan CD Repositori

Setelah membuat direktori untuk tempat penampungan repositori, sekarang kita mounting direktori tersebut. Gunakan perintah mount kearah direktori tersebut dengan direktori /dev/cdrom. 
# mount /dev/cdrom  /dvdrepo

Update Repositori

Jika sudah berhasil mounting direktori, sekarang kita lakukan update sistem CentOS ke sistem repositori terbaru di CD/ISO yang telah disediakan. Perintah yang dibutuhkan adalah perintah yum. Sebelum di update kita bersihkan dulu sistem yum-nya dengan perintah : 
# yum clean all
Setelah itu, tinggal kita update sistem CentOS ke repositori terbarunya dengan menggunakan perintah. 
# yum update
Hasilnya, sistem akan membaca dari Cd repositori yang kita sediakan seperti pada gambar dibawah ini.


Hanya repositori sistem CentOS yang dapat saya bagikan kali ini, semoga bermanfaat. Sekian dari saya, saran dan pertanyaan bisa diletakkan di komentar. Terima kasih. Oiya, demi berkembangnya blog ini, jangan lupa berikan tanda 1 pada G+ kami. Sekali lagi terima kasih.

0 komentar:

Post a Comment

Kenal Saya

Follow My Twitter

Profil



Nama saya Alfa Farhan Syarief, web ini ada berdasarkan nama saya sendiri. Saya sendiri masih duduk tingkat SMK. Lebih lengkapnya saya masih bersekolah di SMKN 1

More »

Blog Archive

Recent Comment