Monday, January 7, 2019

Algoritma dan Mengenal Programming Dasar

Assalamu'alaikum

Selamat pagi, selamat beraktifitas dan salam networking. Pagi ini saya berencana membahas how to basic kembali. Pembahasan yang akan di bahas kali ini adalah tentang algoritma dan pemrograman dasar. Btw melengceng sangat jauh dari networking :v. Mungkin next time saya akan membahas tentang networking lagi. Apa aja sih yang dibahas di sini langsung saja ke berikut. 

Algoritma dan Pemrograman Dasar

Pada dasarnya algoritma tidak terlepas dari kata programming. Algoritma juga pada dasarnya tidak terlepas dari kehidupan kita sehari hari. Karena nyatanya, algoritma adalah urutan langkah-langkah logis penyelesaian sebuah masalah dan algoritma tidak akan terpisahkan dari teknologi dan informasi.  Seperti contoh algoritma dalam kehidupan sehari-hari, yaitu ketika anda ingin mengirim surat, maka langkah-langkah penyelesaiannya adalah :
  • Mempersiapkan kertas dan amplop 
  • Menyiapkan alat tulis 
  • Mulai menulis 
  • Memasukan kertas kedalam amplop 
  • Mengirim surat ke tukang pos


Sebelum sebuah program di buat dan di jalankan, terlebih dahulu kita menyiapkan perencanaan termasuk urutan langkah langkah (algoritma) yang ingin kita terapkan dalam program kita. Algoritma pada programming sering di gambarkan dengan poin poin atau dengan sebuah flow chart. Algoritma adalah sesuatu yg harus di kuasai pemrogram, karena algoritma adalah metode konversi suatu permasalahan ke dalam bentuk sebuah program.

Pemrograman Komputer

Setelah algoritma ditentukan maka program bisa di bentuk berdasarkan algoritmanya. Lalu apa itu program? program adalah bahasa komputer untuk menjalankan instruksi instruksi yang ingin kita berikan. Karena komputer bukan seorang manusia, tentu dia tidak mengerti bahasa inggris apalagi bahasa jawa :v. Karena komputer punya bahasa sendiri, maka kita pun harus bisa menguasai bahasa komputer.

Di dalam programming bahasa komputer tidak hanya satu, namun banyak bahasa bahasa yg jenis, struktur coding dan bahkan fungsi bahasa untuk menjalankan program pun berbeda. Jenis bahasa komputer yg berbeda beda ini terjadi dikarenakan, berkembangnya bahasa untuk mempermudah bahasa awal yaitu bahasa mesin digital yang hanya betul betul di mengerti oleh komputer. Dalam hal ini kita menyebutnya bahasa mesin.

Dari bahasa mesin di kembangkanlah bahasa assembly yang sudah menggunakan huruf atau dalam program assembly sering disebut mnemonic code. Tentu sebagai manusia bahasa ini lebih mudah di pahami ketimbang bahasa mesin yang hanya dapat membaca 0 dan 1. 



Pada dasarnya, bahasa assembly ini pun masih sulit juga untuk di kembangkan karena struktur bahasa yg rumit dan masih berbentuk code code. Maka di kembangkanlah terus menerus hingga kita bisa bertemu dengan bahasa bahasa program yang saat ini digunakan. Bahasa pemrogramman saat ini sering disebut sebagai bahasa generasi ketiga (3GL). Banyak contoh bahasa program yang menggunakan bahasa generasi ketiga ini seperti : basic, pascal, c, c++, COBOL dll. Kelima bahasa yg disebutkan pun memiliki struktur bahasa yg berbeda.

Dari bahasa pascal, c sampai c++ merupakan hasil perluasan yg dikembangkan. Ceperti contoh codingannya :
  • Pascal : writeln (‘hello world’);
  • C : printf (“hello world\n\r”);
  • C ++ : cout « “hello world” « endl; 
Selain bahasa bahasa yang di sebutkan diatas, masih banyak bahasa pemrograman yang telah di kembangkan. Beberapanya ada yang sering digunakan seperti bahasa C, C++, atau java (berbasis android umumnya), atau html, javascript, php yang sering ditemui di website atau bahasa bahasa lainnya. Kalian bisa cek disini https://id.wikipedia.org/wiki/Daftar_bahasa_pemrograman untuk bahasa pemrograman lengkapnya. 

Langkah-langkah Pemrograman Komputer

Membuat sebuah program adalah suatu proses dari salah satu terciptanya program yang baik dan terawat. Karena itu adalah langkah perencanaan, pembuatan dan perawatan yang sering dijumpai pada setiap kasus. Berikut langkah-langkahnya :
  • Mendefinisikan masalah
  • Menentukan solusi
  • Memilih algoritma
  • Membuat Program
  • Menguji Program (testing dan implementasi)
  • Membuat dokumentasi
  • Melakukan perawatan pada program
Demikian yang dapat saya sampaikan di kesempatan kali ini semoga artikel ini bermaanfaat bagi pembaca. Di next perjumpaan program akan saya bahas tentang bahasa C++ yang saat ini sedang di pelajari di matakuliah :D. Terima kasih sudah berkunjung, sekian salam networking. 

0 komentar:

Post a Comment

Kenal Saya

Follow My Twitter

Profil



Nama saya Alfa Farhan Syarief, web ini ada berdasarkan nama saya sendiri. Saya sendiri masih duduk tingkat SMK. Lebih lengkapnya saya masih bersekolah di SMKN 1

More »

Blog Archive

Recent Comment