Cisco OSPF : Lab 2 - Virtual Link dengan GRE Tunnel
Assalammu'alaikum
Selamat siang, salam networking!!. Melanjutkan pembahasan artikel sebelumnya terkait virtual link OSPF Cisco. Kali ini kita akan mencoba virtual link namun dengan menggunakan GRE Tunnel. Pembahasan ini merupakan kelanjutan dari pembahasan virtual link, bisa cek disini. Karena disini saya menjelaskan metode selain fitur virtual link yang di sediakan OSPF.
GRE Tunnel
GRE Tunnel (Generic Routing Encapsulation) adalah sebuah tunneling protocol yang di kembangkan cisco system. Dengan menggunakan protocol ini, kita dapat melakukan enkapsulasi protocol yang di buat untuk kebutuhan link virtual point-to-point. Salah satunya bisa kita gunakan sebagai virtual link OSPF jika area.
Jadi nantinya dengan menggunakan GRE tunnel ini, kita bisa membuat link virtual sebagai penjembatan antara area2 dengan area0. Sehingga keduanya bisa saling terhubung dan saling mendapatkan informasi tabel routing.
Jadi nantinya dengan menggunakan GRE tunnel ini, kita bisa membuat link virtual sebagai penjembatan antara area2 dengan area0. Sehingga keduanya bisa saling terhubung dan saling mendapatkan informasi tabel routing.
Topology
Untuk topology, kita akan menggunakan topology yang sama seperti lab sebelumnya. Yaitu menggunakan 3 router. Kalian tentu juga bisa melanjutkan konfigurasi dari pembahasan sebelumnya.
Hapus Konfigurasi Virtual Link
Jika kalian melanjutkan dari lab sebelumnya, kalian tinggal hapus saja konfigurasi virtual link yang sebelumnya di konfigurasikan pada R1 dan R2 sebagai jembatan antara area 2 dan area 0.
R1(config)#router ospf 10 R1(config-router)#no area 1 virtual-link 0.0.0.2 |
R2(config)#router ospf 10 R2(config-router)#no area 1 virtual-link 0.0.0.1 |
Konfigurasi Tunnel
Untuk mengkonfigurasi tunnel GRE, kita cukup masuk ke int tunnel, menambahkan address virtual tunnelnya dan menghubungkan nya menggunakan physical address si interfacenya.
R1(config)#int tunnel 1 R1(config-if)#ip addr 100.100.100.1 255.255.255.0 R1(config-if)#tunnel source 12.12.12.1 R1(config-if)#tunnel destination 12.12.12.2 |
R2(config)#int tunnel 1 R2(config-if)#ip addr 100.100.100.2 255.255.255.0 R2(config-if)#tunnel source 12.12.12.2 R2(config-if)#tunnel destination 12.12.12.1 |
Advertise Tunnel Ke Routing OSPF
Selanjutnya kita tinggal advertise saja network dari tunnel yang sudah di buat kedalam jaringan OSPF. Untuk area di sini kita akan menggunakan area 0 karena area 0 ini sebagai penjembatan dari interface tunnel yang kita buat.
R1(config)#router ospf 10 R1(config-router)#net 100.100.100.1 0.0.0.0 area 0 |
R2(config)#router ospf 10 R2(config-router)#net 100.100.100.2 0.0.0.0 area 0 |
Cek Tabel Routing
Jika semua sudah di konfigurasi, kita tinggal cek tabel routing pada R1 dan R3. Jika address lawan area sudah saling muncul, artinya interkoneksi virtual link menggunakan GRE Tunnel sudah berhasil di koneksikan.
R1(config)#do sh ip route Codes: C - connected, S - static, R - RIP, M - mobile, B - BGP D - EIGRP, EX - EIGRP external, O - OSPF, IA - OSPF inter area N1 - OSPF NSSA external type 1, N2 - OSPF NSSA external type 2 E1 - OSPF external type 1, E2 - OSPF external type 2 i - IS-IS, su - IS-IS summary, L1 - IS-IS level-1, L2 - IS-IS level-2 ia - IS-IS inter area, * - candidate default, U - per-user static route o - ODR, P - periodic downloaded static route Gateway of last resort is not set 1.0.0.0/32 is subnetted, 1 subnets C 1.1.1.1 is directly connected, Loopback0 2.0.0.0/32 is subnetted, 1 subnets O 2.2.2.2 [110/2] via 12.12.12.2, 00:00:10, FastEthernet0/0 100.0.0.0/24 is subnetted, 1 subnets C 100.100.100.0 is directly connected, Tunnel1 3.0.0.0/32 is subnetted, 1 subnets O IA 3.3.3.3 [110/11113] via 100.100.100.2, 00:00:10, Tunnel1 23.0.0.0/24 is subnetted, 1 subnets O IA 23.23.23.0 [110/11112] via 100.100.100.2, 00:00:10, Tunnel1 12.0.0.0/24 is subnetted, 1 subnets C 12.12.12.0 is directly connected, FastEthernet0/0 |
Demikian penjelasan alternatif membuat virtual link pada routing OSPF dengan menggunakan GRE Tunnel. Semoga bermanfaat bagi pembaca. Sekian dari saya, saran dan pertanyaan silahkan letakkan di komentar. Terima kasih sudah berkunjung. Sampai berjumpa di pembahasan berikutnya. Salam networking!!.
0 komentar:
Post a Comment