Sunday, May 24, 2015

Login FTP Lewat CMD dan Cara Menggunakannya


Selain menggunakan file explorer atau web browser untuk mengakses FTP, kita juga bisa mengakses menggunakan cmd. Dengan mengakses menggunakan cmd kita berarti masuk kedalam sistem ftp menggunakan mode CLI. Karena seperti yang kita tau server ftpnya adalah linux debian, maka perintah-perintah yang digunakan juga tidak jauh berbeda dari sintaks-sintaks debian.



Langsung saja, Sekarang coba kita login lewat cmd, dengan mengetikan ftp 10.10.10.1 Lalu masukan user dan password yang digunakan. Dan coba lihat direktory dari user tersebut. Lalu coba kita masuk sebagai user alfafarhan dengan passwordnya. Lalu cek direktorynya dengan perintah ls. Maka isi dari direktorynya adalah direktory-alfafarhan sesuai dengan saat pembuatan direktory tadi.


Lalu kita coba buat file alfa.txt pada partisi G:\ (sebagai patokan).


Sekarang pada cmd kita akan upload file dari alfa.txt tadi ke user alfa di ftp. Caranya ketikan put lalu masukan local filenya yang ingin diupload G:\alfa.txt dan masukan remote filenya dengan nama yang akan tertera pada user alfa yang saya beri nama alpha.txt. maka saat dilihat pada direktorynya (ls) akan tertera nama alpha.txt. untuk merename gunakan perintah rename <nama file>
 

Selain upload kita coba download dengan perintah get dan masukan file pada server yang ingin didownload dan local file untuk tempat peletakan file yang didownload. Saya meletakkan file yang didownload pada partisi G:\ambil-data.txt. nama file yang didownload dengan nama file diserver boleh berbeda. Hal ini dimaksudkan untuk memberi nama pada file yang didownload, agar nama tersebut langsung tertera pada file tersebut.


Setelah itu, cek pada partisi yang baru saja download file yaitu pada partisi G:\
 

Jika saat upload dan download mangalami masalah, coba hilangkan pagar pada sintaks yang saya beri tanda pada gambar dibawah. Dan jangan lupa untuk menjadikan yes.
 
 Lalu coba buat dan delete direktory. Untuk membuat direktory gunakan perintah mkdir dan menghapus direktory gunakan perintah rmdir. Tapi untuk menghapus file gunakan perintah delete.


Sekian cara login FTP dan perintah-perintah dalam menggunakan CMDnya. Terima kasih telah berkunjung, datang lain kali. Saran dan pertanyaan silahkan masukan di komentar. Terima Kasih.

0 komentar:

Post a Comment

Kenal Saya

Follow My Twitter

Profil



Nama saya Alfa Farhan Syarief, web ini ada berdasarkan nama saya sendiri. Saya sendiri masih duduk tingkat SMK. Lebih lengkapnya saya masih bersekolah di SMKN 1

More »

Blog Archive

Recent Comment